Book Creator

BAHAYA PENGGUNAAN NARKOBA

by Andreas Fredyansa

Cover

Loading...
KATA PENGANTAR
Segala puji bagi Allah SWT atas segala rahmat serta karunia-Nya sehingga E- book ini dapat terselesaikan tepat pada waktunya. Sholawat serta salam tetap terlimpahkan kepada Nabi Muhammad SAW. Penapak tilas sifat terpuji umat Islam, yang senantiasa mencucurkan air mata hanya untuk kita, umat yang selalu mengharapkan syafaatnya baik di dunia maupun di akhirat.
Dalam kesempatan ini, alhamdulillah Allah memberikan kesempatan kepada Penulis untuk bisa menyelesaikan E-book yang berjudul "Bahaya Narkoba". Kami mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu menyelesaikan tugas E- book ini. Semoga Allah SWT membalas amal baik yang tulus dan ikhlas kepada semua pihak. Kami juga berharap semoga E- Book ini dapat bermanfaat bagi pembaca.
Dalam menyusun E- Book ini, penulis menyadari banyaknya kekurangan yang terdapat dalam ini. Sehingga kritik dan saran yang bersifat membangun dari semua pihak sangat kami butuhkan guna untuk meningkatkan dan memperbaiki E- Book yang lain di waktu mendatang.
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI
MATERI
A.    Pengertian Narkoba
B.     Jenis-Jenis Narkoba
C.     Jenis Narkotika Berdasarkan Pembuatannya
D.    Dampak Narkoba Terhaap Kehidupan dan Kesehatan
E.     Cara Agar Terhindar Dari Penggunaan Narkoba
Evaluasi
Daftar Pustaka
PENGERTIAN NARKOBA
Narkotika adalah zat atau obat baik yang bersifat alamiah, sintetis, maupun semi sintetis yang menimbulkan efek penurunan kesadaran, halusinasi, serta daya rangsang.
Sementara menurut UU Narkotika pasal 1 ayat 1 menyatakan bahwa narkotika merupakan zat buatan atau pun yang berasal dari tanaman yang memberikan efek halusinasi, menurunnya kesadaran, serta menyebabkan kecanduan. Obatan obatan tersebut dapat menimbulkan kecanduan jika pemakaiannya berlebihan. Pemanfaatan dari zat-zat itu adalah sebagai obat penghilang nyeri serta memberikan ketenangan. Penyalahgunaan bisa terkena sanksi hukum.
JENIS JENIS NARKOBA
Narkoba Golongan 1
Narkotika golongan 1 seperti ganja, opium, dan tanaman koka sangat berbahaya jika dikonsumsi karena memiliki resiko tinggi menimbulkan efek kecanduan

Narkoba Golongan 2
Narkotika golongan 2 bisa dimanfaatkan untuk pengobatan asalkan sesuai dengan resep dokter, seperti morfin, alfaprodina, dll

Narkoba Golongan 3
Narkotika golongan 3 memiliki risiko ketergantungan yang cukup ringan
dan banyak dimanfaatkan untuk pengobatan serta terapi
JENIS NARKOTIKA BERDASARKAN PEMBUATANNYA
Narkotika Jenis Alami
Narkoba ini memiliki tingkat bahaya yang sangat tinggi dan bisa menyebabkan dampak buruk bagi kesehatan jika disalahgunakan, salah satu akibat fatalnya adalah kematian. Hal ini disebabkan karena kandungan zatnya masih kuat oleh karena itu tidak boleh dijadikan sebagai obat
Narkotika Jenis Sintetis
Golongan ini sering dimanfaatkan untuk keperluan pengobatan dan juga penelitian, contohnya Amfetamin, Metadon, Deksamfetamin dll
Narkotika Jenis Semi Sintetis
Pengolahan menggunakan bahan utama berupa narkotika alami yang kemudian diisolasi dengan cara diekstraksi atau memakai proses lainnya.
Contohnya adalah morfin, heroin, kodein, dll.
DAMPAK NARKOBA PADA KEHIDUPAN DAN KESEHATAN
1. Dehidrasi
2. Menurunnya tingkat kesadaran
3. Gangguan kualitas hidup
4. Halusinasi
PrevNext